Resep Martabak Manis Keju Empuk Dengan Rasa Spesial

 

Resep martabak manis keju apakah Anda sudah menyimpannya sebagai koleksi resep masakan, jika Anda ingin mempunyai resep tersebut tepatnya Anda sangat beruntung sekali datang kesini karena apa yang Anda cari pastinya di sini akan Anda dapatkan, mengapa Anda menginginkan resep tersebut mungkin di karenakan beberapa faktor yang mendorong Anda ingin membuat martabak keju, mungkin salah satu faktornya adalah karena martabak keju ini menjadi salah satu makanan favorit Anda, atau karena Anda ingin membuat hidangan keluarga dengan menu martabak manis rasa keju, karena martabak keju ini memiliki cita rasa yang sangat enak dengan teksturnya yang kenyal di karenakan mengandung bahan dasar tepung terigu, susu, telur dan bahan bahan lainnya, nah jika sekarang Anda penasaran bagai mana cara membuat martabak tersebut coba intip cara caranya di bawah ini.

Resep Martabak Manis Keju


Berikut Cara Membuat Martabak Manis Keju Susu

Bahan Untuk Membuat Martabak keju
300 gram tepung terigu
3 butir telur
½ sendok teh garam dapur
450 ml susu cair
4 sendok makan margarine, lelehkan
50 gram gula pasir
2 gram baking powder
1 sendok teh ragi instan

Bahan Taburan Pada Martabak Manis Keju:

Margarin
Gula pasir
Keju, diparut
Meses coklat
Susu kental manis

Cara Pengolahan Resep Martabak Manis Keju:

Pertama-tama satukan tepung terigu, susu cair, ragi instan gula pasir, dan baking powder di dalam satu wadah, kemudian aduk sampai semua bahan tercampur dengan rata.

Selanjutnya tambahkan telur margarin, dan garam, dan aduk lagi sampai rata. dan diamkan terlebih dahulu selama 30 menit.

Kemudian letakkan cetakan di atas api dengan ukuran sedang. nah jika cetakan sudah panas, tuangkan adonan tersebut secukupnya, dan ratakan.

Kecilkan api terlebih dahulu, jika adonan sudah terlihat matang, tahap selanjutnya taburkan gula pasir diatasnya, dan angkat.

Setelah di angkat olesi permukaan martabak tadi dengan margarin, kemudian siramkan susu kental manis sesuais selera, jangan lupa juga taburkan keju yang sudah di parut dan meses secukupnya.

Dan martabak keju siap untuk di hidangkan.

Gimana mudah bukan, dan untuk ukuran bisa Anda sesuaikan baik itu ukuran mini atau ukuran martabak yang sering kita jumpai pada umumnya.
Mungkin hanya itu yang bisa bagikan pada kesempatan kali ini mengenai Resep Martabak Manis Keju, dan jangan lewatkan juga untuk menu martabak lain yang bisa anda kreasikan sendiri Anda bisa mengambil menu resep martabak manis biasa atau martabak manis bangka tentunya Anda yang bisa menentukan, ok mudah mudahan bisa berguna, terima kasih.
Resep Martabak Manis Keju Empuk Dengan Rasa Spesial 4.5 5 Unknown Resep martabak manis keju apakah Anda sudah menyimpannya sebagai koleksi resep masakan, jika Anda ingin mempunyai resep tersebut tepatnya A...


No comments:

Post a Comment